Tokoh-tokoh wayang kulit berasal dari kisah klasik Ramayana dan Mahabharata yang mencerminkan kehidupan manusia. Kemampuan dalang yang paling berperan, terutama ketika memainkan penokohan wayang di balik tabir yang memunculkan bayang-bayang wayang, kemudian diiringi dengan musik gamelan Jawa. Balutan suara sinden semakin menyempurnakan pertunjukan. Pengaturan seperti ini menghasilkan sebuah pertunjukan mahakarya seni. |
|